WALENEWS.COM, Tomohon – Wali Kota Tomohon, Caroll J. A. Senduk, S.H, menghadiri sekaligus menjadi saksi dalam acara Pemberkatan Nikah pasangan Mariando N. Ering dan Berlian Wakas. Acara yang berlangsung khidmat ini dilaksanakan di GMIM Bethesda Sagerat, Kota Bitung, pada Kamis (12/12/2024).
Diketahui, mempelai perempuan merupakan anak dari Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Daerah Kota Tomohon, Dr. Juliana Dolvin Karwur, M.Kes., M.Si.
Dalam sambutannya sambutannya Wali Kota Tomohon mengucapkan, banyak selamat kepada mempelai serta keluarga besar yang turut hadir.
“Kehadiran dalam pemberkatan nikah ini adalah bentuk dukungan dan doa bagi pasangan pengantin agar rumah tangga yang dibangun diberkati Tuhan serta menjadi keluarga yang harmonis dan penuh kasih,” ungkapnya.
Wali Kota menyampaikan pesan penting untuk menjaga komitmen pernikahan sebagai landasan membangun keluarga yang kuat dan menjadi teladan bagi masyarakat.
Acara ini dihadiri oleh keluarga besar mempelai, kerabat, dan tamu undangan lainnya, menciptakan suasana kekeluargaan yang hangat dan penuh syukur.